Mamuju Tengah – Guru engkau bagaikan setitik cahaya di gelapan, walaupun sinarmu kecil tapi cahayamu mampu menerangi gelapan.ungkapan itu mewakili Suara hati Siswa-siswi kelas 6 UPTD SD Inpres Panggajoang Kecematan Budong-budong Kabupaten Mamuju Tengah Provinsi Sulawesi Barat dalam momen perpisahan.
Perpisahan dan pelepasan Siswa-siswi kelas 6 UPTD SD Inpres Panggajoang berlangsung secara sederhana namun penuh keceriaan dengan penampilan berbagai tari kreasi yang ditampilkan Siswa kelas 1 sampai 5, Kamis 13/06/2024.
Kepala Sekolah Hj.Arbaena S.Pd mengatakan enam tahun sudah Siswa-siswi dititip disekolah ini, kini tiba waktunya dilepas menuju kejenjang yang lebih tinggi baik SMP maupun Pesantren.
“ 6 tahun mereka kami bina tentu banyak suka duka sudah dilalui dan hari ini kami selaku kepala sekolah maupun guru mengembalikan kembali kepada orang tuanya” Ucap Hj Arbaena saat memberi sambutan dimomen perpisahan tersebut.
Ia menambahkan, kegiatan tersebut tidak bisa terlaksana tampa adanya kerjasama antara guru, staf dan orang tua Siswa,
Hj.Arbaena berharap 16 siswa-siswi yang dilepas dapat menjaga nama baik sekolah dan menjadi generasi yang beriman dan berakhlak mulia serta apa yang sudah didapat disekolah dapat berguna dikemudian hari.
Lanjutnya, diacara pelepasan dan perpisahan diberikan SKHU, Rapor serta sebuah cindramata berupa foto bersama Siswa-siswi dan guru yang diharap nantinya bisa menjadi kenangan berharga , kenangan yang tak bisa diulang kembali.
“ Kenangan tersebut jika beberapa tahun kedepan ada yang sudah berhasil maka mereka akan tatap punya kenangan dengan guru dan teman SD nya, ”Tambahnya.
Perlu diketahui kegiatan tersebut dihadiri mantan Asisten 1 pemeritah Kab.Mamuju Tengah Anwar Natsir, Ketua Komite dan orang tua Siswa.